Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuka Whatsapp di Laptop, Siapapun pasti Bisa!

cara-membuka-whastapp-di-laptop

Cara Membuka Whatsapp di Laptop‒Salah satu aplikasi pesan yang banyak digunakan adalah Whatsapp. Bahkan dalam pengisian formulir identitas, nomor Whatsapp menjadi nomor yang wajib disertakan. Selain karena mudahnya penggunaan, Whatsapp memiliki banyak fitur yang bisa dimanfaatkan penggunanya. Salah satunya adalah dapat dibuka melalui laptop atau PC dengan menggunakan WhatsApp Web.

Apa itu Whatsapp Web?

WhatsApp Web adalah fitur aplikasi Whatsapp yang memungkinkan penggunanya mengakses Whatsapp dari web. Mudahnya, dengan memasang Whatsapp Web pengguna dapat membuka Whatsapp dari PC atau laptop. Hal ini dimungkinkan karena Whatsapp mampu melakukan penyesuaian (sinkronisasi) antara aplikasi Whatsapp di android dengan situs web.

Tentunya fitur ini sangat berguna, terutama bagi Kawan Suzan yang lebih banyak di depan laptop. Jadi, ketika ada pesan Whatsapp yang diterima, kamu tidak perlu lagi membuka HP berulang-ulang kali. 


Manfaat Whatsapp Web

Ada banyak kelebihan mengapa Kawan Suzan perlu menggunakan Whatsapp Web. Jika  kamu termasuk orang yang lebih sering bekerja dengan laptop dan harus saling bertukar data via WA, maka Whatsapp Web adalah salah satu aplikasi andalan yang bisa digunakan.

1. Memudahkan Transfer Data

Bukan hal yang asing lagi bahwa setiap pengguna Whatsapp dapat saling bertukar data, baik gambar, dokumen, bahkan video. Terkadang, kita mungkin membutuhkan file yang ada di Whatsapp segera, misalnya untuk di-print atau diedit. Mau menggunakan kabel data, enggak bawa. Mau menggunakan bluetooth, laptop tidak kompatibel. Cara paling mudah ya menggunakan Whatsapp Web.

2. Mengetik Lebih Cepat

Ketika mengobrol via Whatsapp  dan butuh mengetik dalam jumlah banyak, mengakses Whatsapp Web lebih memudahkan kita menulis. Pasalnya, mengetik menggunakan keyboard laptop lebih cepet dibanding mengetik menggunakan keyboard pada layar HP.

3. Solusi Cepat Membuka Aplikasi Tanpa HP

Kadang nih, kita lupa naruh HP di mana. Namun, butuh menghubungi seseorang dengan cepat. Ya sudah, Whatsapp Web menjadi pilihan yang tepat. Namun, syaratnya adalah laptop atau PC sudah pernah digunakan untuk mengakses Whatsapp Web dan belum logout.


Cara Membuka Whatsapp Web di Laptop

Bagaimana sih cara membuka WA di laptop? Cara Membuka Whatsapp di laptop adalah dengan memanfaatkan Whatsapp Web. Berikut adalah langkah yang harus Kawan Suzan lakukan untuk dapat mengakses Whatsapp di laptop?

1. Buka Situs Whatsapp Web


cara-membuka-wa-di-laptop

Melalui browser seperti Google Chrome atau Firefox, bukalah situs https://web.whatsapp.com/

2. Aktifkan Whatsapp Web di HP

Buka aplikasi Whatsapp Web di HP Android. Caranya masuk ke aplikasi Whatsapp lalu klik tanda titik tiga (⁝) yang ada di pojok kanan atas. Pilih Whatsapp Web. kjadi, kamu bisa tetap membuka Whatsapp di laptop tanpa hp.

aplikasi-wa-web

3. Pindai Barcode

Klik tanda + lalu arahkan pada kode barcode yang muncul di layar laptop. Klik Tetap Masuk  untuk tetap membuka tanpa login ulang.

cara-membuka-whatsapp-web


4. Whatsapp Web Siap Digunakan

Tunggu beberapa saat. Jika tampilan layar laptop sudah sama dengan tampilan layar obrolan Whatsapp,  Whatsapp Web sudah siap digunakan.

cara-buka-wa-di-laptop

5. Log Out dari Whatsapp Web

Jika sudah selesai menggunakan Whatsapp Web, jangan lupa keluar. Terutama, jika Kawan Suzan menggunakan komputer yang digunakan berjamaah. Namun, jika Kawan Suzan menggunakan laptop pribadi, tidak perlu log out  tidak masalah. Tanpa log out, Kawan Suzan bisa masuk tanpa harus login kembali.
Ada dua cara keluar dari Whatsapp Web.
  • Klik tanda titik tiga (⁝) pada HP seperti ketika hendak login—Whatsapp WebKeluar dari Semua Perangkat
cara-keluar-dari-whatsapp-web

ATAU
  • Klik tanda  titik tiga (⁝) pada bagian atas. Pilih log out/ keluar.
cara-keluar-dari-wa-laptop


Menutup Whatsapp Web tanpa log out/ keluar sangat berbahaya jika dilakukan bukan di laptop pribadi. Dari sinilah biasanya cara orang menyadap WA kita. 

Nah, itu dia manfaat Whatsapp Web sekaligus cara menggunakannya. Enggak bingung lagi kan kalau mesti ambil data di HP tapi ternyata enggak bawa kabel data. Buka WA di laptop saja. Mudah bukan?
Susana Devi Anggasari
Susana Devi Anggasari Hai, saya Susana Devi. Mamak dari Duo Mahajeng, Mahajeng Kirana dan Mahajeng Kanaya. Untuk menjalin kerja sama, silakan hubungi saya.